Tuesday, August 22, 2017

Pengalaman Interview di Toko Emas Semar Nusantara

Hai.. selamat siang reader's, hari ini aku iseng-iseng ngepost, karena sudah lama sekali nggak update blog ini. Blognya mungkin sudah njamuran. Hehehe... Oh ya, kali ini aku mau menceritakan sedikit pengalamanku melamar kerja di salah satu toko emas, yaitu toko emas Semar nusantara. Kalian pasti sudah pada tau kan Toko Emas Semar Nusantara? Itu loh toko perhiasan emas dan berlian yang terkenal, dan sudah punya cabang di mana-mana dan untuk kantor pusatnya berada di Klaten. Oke langsung saja ya, pada awalnya ngelamar disana karena emang lagi nyari kerjaan baru yangg cocok di hati, karena sebenarnya aku sudah resign dari kerjaanku yang lama di Semarang. Selain itu aku juga penasaran karena sering banget denger iklan lokernya wira Wiri hampir tiap hari di salah satu stasiun radio kesukaan emak m*rapi indah. Lokernya dibuka dari lulusan SMP, SMA, SMK, D3, S1, wanita/pria single umur max 30 tahun *kalau gak salah dengar*. Aku coba aja daftar masukin lamaran sambil menunggu panggilan job interview yang lain.

Aku masukin lamaran dicabang toko emas Semar Nusantara muntilan dan aku nggak tahu bakalan di taruh diposisi apa nantinya kalau misal keterima. Karena info loker yang disiarkan di radio nggak disebutkan posisinya bakal di taruh di bagian apa J hehe. Baru kali ini loh aku ngelamar kerja, tapi kagak tahu posisi yang di lamar bagian apa. Hahaha... Maka atas dorongan emak dan bapak, berangkatlah aku ke muntilan untuk naruh lamaran di tokonya.
Aku sempat Tanya-tanya sama mbak-mbak yang jaga di depan kira-kira posisi lokernya tuh apa ya. Dan kata mbaknya biasanya marketing. What marketing??? Aku cukup terkejut dengan kata marketing. Secara aku belum punya pengalaman kerja di bidang marketing, tidak merasa punya skill selling juga, dan selama ini aku selalu menghindar dari job yang berbau marketing. Tapi tak apalah di coba dulu, hitung-hitung pengalaman baru.
Gak butuh waktu lama sampai aku di panggil untuk interview. Aku drop lamaran hari Selasa dan hari Kamis nya aku di sms untuk interview hari Jumat di toko emas Semar Nusantara di jl. Kaliurang km 5,5 Yogyakarta. Hari Jumat pun tiba aku diantar sama papi untuk interview. Aku ikut interview yang jam 11 siang, tapi sekitar jam set 12-an *kalau nggak salah* baru mulai acaranya. Yang daftar menurutku lumayan banyak juga, rata-rata yang ikut interview banyak yang dari lulusan SMA/SMK ada juga yang lulusan SMP.
Sebelum kegiatan tes dan interview di mulai, kami para peserta diberi pengarahan oleh HRD nya. Gimana sistem kerja disana, bakal di taruh di bagian apa, gaji, tempat tinggal/Mess bagi karyawan yang dari luar kota, dll. Dan en ing eng its true ternyata bagian yang banyak dibutuhkan adalah marketing. Tapi marketing yang pelayanan customer, itu kayak mbak-mbak yang berdiri didepan melayani para pelanggan yang datang ke toko emas semar.
Oh ya, dari semua yang disampaikan pada saat pengarahan, ada hal penting yang harus diperhatikan, yaitu kalau sudah keterima ijazah di tahan sama perusahaan, dan kalau resign harus prosedural yakni 30 hari sebelum resign harus sudah pengajuan agar proses pengembalian ijazah nggak riweh. Dibuat seperti itu katanya biar pegawai/karyawannya tertib dan nggak seenaknya keluar/resign dari perusahaan.
Setelah selesai pengarahan, mulailah para peserta mengerjakan soal-soal tertulis. Isinya seputar tentang diri pribadi, biodata, data keluarga, pengalaman kerja, tabel kejujuran, tentang toko emas Semar dan ada soal akademik pilihan ganda yang terdiri dari matematika dan bahasa inggris. Soal akademiknya hanya selembar saja, dan soal-soal yang diberikan juga nggak ribet. Nggak banyak seperti test-test di perusahaan-perusahaan pada umumnya.
Next.. Satu demi satu lembaran di kerjakan tak terasa waktu cepat berlalu dan akhirnya test tertulisnya sudah selesai, lanjut ke sesi interview. Di sini para pesertanya di panggil satu persatu untuk di interview. Interviewnya singkat banget, waktu bagian aku yang di interview ditanya kenapa kok mau kerja di marketing sedangkan kamu lulusan S1 pendidikan, kok nggak mengajar saja? Sebelumnya kerja dimana, ditanya juga tentang motivasi kerja, dll. Aku jawab aja semua pertanyaannya dengan sejujurnya. At least aku di kasih pilihan mau tetap di bagian marketing ataukah di bagian staff admin (untuk ijazah S1). Kalau marketing penempatan di toko-toko cabang Semar group, tapi kalau staff admin di tempatkan di head office kantor pusat Semar group di Klaten. Langsung aku milih mau coba yang staff admin, tapi dengan konsekuens harus bersedia kerja di luar kota. Mau kerja di luar kota lagi nggak masalah, aku iyakan sanggup. Sesi interview berakhir dan aku diminta untuk menunggu keputusan dari pusat di beri waktu 1 minggu, jika lebih dari 1 minggu nggak di hubungi atau nggak ada kabar berarti nggak lolos.

Note: aku sudah menunggu lebih dari dua minggu, sejak aku interview dan sampai sekarang nggak ada kabar sama sekali. Oke fix, Yakin sudah nggak lolos untuk posisi staff admin. Udah firasat juga sih, karena ijazahku kurang sesuai. Biasanya yang diambil admin kan kebanyakan lulusan akuntansi. Tapi tak apa belum rejekinya. Alhamdulillah sekarang sudah dapat interview job yang lain. Mungkin akan aku ceritakan interviewnya nanti.


Itulah sedikit pengalamanku mengikuti interview di toko emas Semar Nusantara. Thank u sudah berkunjung di blog ini, sampai berjumpa di postingan-postingan selanjutnya :).

10 comments:

  1. Makasih kak sudah share pengalaman..sangat bermanfaat , kemarin ak juga nglamar di semar nusantara bagian accounting tapi setelah ngasih lamaran 1 minggu ngga ada yang menghubungi...😅

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ditunggu aja kak, hampir 3 minggu saya baru dapat chat wa buat interview online

      Delete
    2. Kak mau tanya, tes online nya kakak itu lewat vc kah?

      Delete
  2. Msh ada g kak lowongan di semar nusantara

    ReplyDelete
  3. Test matematikanya kek gimana soalnya kalo boleh tau??

    ReplyDelete
  4. Kalau laki laki apakah tetap di tempatkan di bagian marketing?

    ReplyDelete
  5. Makasih kak ,atas infonya😃

    ReplyDelete
  6. Jadi emang kayaknya interview nya di kantor pusat ya? Aku daftar di Solo interview di Klaten. Agak ragu juga karena jauh. PP 80km kalau misalkan interview.

    ReplyDelete